UPDATE

Begini 12 Cara Agar Baterai Android Tidak Cepat Habis, Lowbet


Padahal smartphone-nya baru aja dicabut charge-annya dari Rumah, tiba di lokasi tujuan baterainya sudah tinggal sedikit saja. Di tengah-tengah aktivitas, eeh malah mati dia. Sehingga kita nggak bisa chatting, cek email, browsing, pesan ojek, dan sebagainya. Duh…
Anda pernah atau bahkan sering mengalami seperti itu?



Memang faktanya kadang smartphone yang baterainya cepat habis itu membuat kita agak kesal nan sebal.
Pun tak dipungkiri, smartphone itu sudah seperti kebutuhan. Aktivitas kuliah, kerja, bisnis, dakwah, mungkin kurang optimal bila tanpa smartphone hari ini. Itu sebabnya, penting bagi kita untuk memastikan bahwa baterainya senantiasa cukup untuk menemani aktivitas harian kita.

Nah, maka dari itu, cobalah 12 tips ini, terkait mengatasi bagaimana cara agar insya Allah baterai smartphone Android tidak cepat habis.

1. Pakai paket data kartu saja, nggak usah pakai WiFi


WiFi itu lumayan nguras baterai banget. Kan selama dia hidup, dia itu akan terus-menerus mencari koneksi WiFi. Terus-menerus bekerja gitu, pastinya daya baterai akan terus-menerus dipakai.
Alternatifnya, pertama, bisa pakai paket data saja. Atau, kedua, selalu pastikan WiFi dalam keadaan mati. Hanya dihidupkan apabila memang akan memakai koneksi WiFi saja.

2. Atau mungkin bisa sebaliknya, matikan saja SIM Card smartphone-mu. Biar pakai WiFi aja..

Nah, atau bisa juga dengan cara sebaliknya. Nggak sedikit orang yang lebih sering chattingdan telpon via internet, ntah itu via WhastApp, LINE, BBM, dan sebagainya. Jadi smartphone-nya lebih sering dipakai buat online. Hampir jarang dipakai buat SMS dan nelepon.
Kalau begitu, bisa dicoba matkan saja SIM Card-nya. Tentunya kalau misalnya Anda biasa pakai WiFi, ntah itu dari modem Anda, Kantor, Kampus, dan sebagainya.
Tentunya, konsekuensinya jadi nggak bisa nerima telpon dan SMS. Yah tergantung kitanya aja sih, disesuaikan dengan situasi dan kondisi.

3. Jangan banyak-banyak log in akun, termasuk Gmail

Nah ini dia yang mungkin nggak banyak disadari orang-orang. Saya pun barusan melek. Soalnya saya ada log in 5 akun Gmail. Coba bayangin, sekiranya 5 akun itu sedang melakukan singkronisasi terus-menerus. Apalagi kalau satu email banyak subscribe newsletter, sehingga bulak-balik masuk email, wah pastilah bakal menguras baterai banget.
Nah, maka dari itu, pastikanlah Anda tidak banyak log in. Baik itu satu log in pada satu aplikasi, maupun apalagi lebih dari satu log in pada satu aplikasi.

4. Kalau memang lagi nggak perlu online, sekalian saja matikan paket data dan WiFi-nya
Yaps, ini tips sederhana yang bisa jadi gak begitu sering dilakukan.

Misalnya nih kita sedang naik motor atau mobil. Nah, baiknya fokus mengemudi saja. Sementara koneksi internet smartphone Anda, dimatikan dulu sebelum mulai jalan. Tentunya jangan sampai lupa kalau perlu dihidupkan lagi, hidupkanlah setelah sudah sampai tujuan.
Biar nggak bosan, mungkin alternatifnya Anda bisa ngobrol-ngobrol aja, sekiranya di kendaraan Anda punya teman ngobrol. Atau bisa denger radio, atau sambil baca buku, dan sebagainya.
Tentunya kondisi ini kan bukan cuma saat di jalan, tapi juga saat aktivtas lainnya. Intinya kalau lagi nggak perlu online, matikan saja koneksi online-nya.

5. Matikan notifikasi-notifikasi

Notifikasi pun bisa bekerja terus-menerus. Lagian juga belum tentu notifikasi-notifikasi itu penting semua. Misalnya notif facebook, Game, dan sebagainya.
Cara mematikannya cukup mudah. Buka Pengaturan (Settings) > Aplikasi (Application) > lalu pilih aplikasi yang mau Anda matikan. Di sana pasti ada pilihannya.

6. Hentikan aplikasi-aplikasi yang berjalan di belakang

Nah bisa jadi ini yang banyak banget menguras. Apalagi kalau aplikasi yang berjalannya banyak, makin menguraslah.
Cara menghentikannya, coba buka Pengaturan (Settings) > Aplikasi (Application) > lalu pilih bagian aplikasi yang sedang berjalan. Nah, itulah aplikas-aplikasi yang terus berjalan. Silahkan Anda buka salah satu atau beberapa aplikasi yang Anda kira tidak harus berjalan, kemudian pilih Hentikan.

7. Minimalisrkan cahaya layar

Semakin terang layar smartphone Anda, maka semakin banyak daya baterai yang disedot. Apalagi kalau layar tersebut memiliki resolusi Full HD ataupun Quad HD.
Maka hal ini harus kita perhatikan pula agar baterai smartphone Android kita nggak cepat habis. Kalau begitu, coba Anda ubah kecerahan layar dari otomatis menjadi manual. Lebih bagus lagi kalau berada di level terendah. Tentunya, yang utama adalah yang mana yang membuat mata kita nyaman.
Selain itu, atur pula waktu tampil layar (Sleep) dalam hitungan detik terendah saja. Jangan biarkan ia nyala berlama-lama Caranya, Anda hanya perlu masuk ke menu Settings, lalu atur di bagian Display.

8. Hapus saja widget-widget di Home Screen

Widget-widget ini barangkali juga jarang diperhatikan. Misalnya widget cuaca, jam, kalender, dan sebagainya. Ini pun cukup berpengaruh untuk lebih menguras daya baterai.
Bila memang nggak terlalu penting, ada baiknya Anda hapus saja widget-widget tersebut. Biasanya, caranya adalah dengan menekan widget tersebut selama 2-3 detik, maka akan muncul pilihan untuk menghapusnya.

9. Jangan hidupkan GPS terus-menerus

Umumnya orang membutuhkan GPS saat membuka Map, dalam rangka mencari tahu peta jalan. Kadang, sisanya tidak begitu penting.
Nah, kalau memang begitu, maka jangan biarkan GPS Anda hidup terus-menerus. Hidupkan saja apabila memang lagi butuh. Kalau sudah selesai, segera matikan. Karena GPS tentu mengerahkan daya baterai lebih ekstra lagi. Bayangkan saja, sedikit saja Anda bergerak, maka dia pun lebih bekerja.
Meski memang ada yang mengatakan bahwa baiknya GPS itu terus hidup, karena sebagai antisipasi apabila hilang atau dicuri, maka nanti bisa dilacak. Yah, pada akhirnya memang itu semua bebas terserah Anda saja.

10. Kalau tak perlu singkronisasi, matikan saja

Nah inilah salah satu kegiatan yang jelas terus-menerus menguras daya baterai. Banyak aplikasi-aplikasi yang tersingkronisasi. Seperti halnya Dropbox, Evernote, aplikasi chatting, dan sebagainya. Tentunya memang ini dibutuhkan agar kondisinya menjadi teranyar.
Nah, meski memang sebagiannya memang kita butuhkan, namun coba Anda perhatikan lagi, kira-kira yang mana yang tidak begitu dibutuhkan? Yang notabene tidak selalu dibuka? Misalnya, Dropbox. Nah, silahkan Anda pertimbangkan, gimana kalau sementara ini singkronisasi Dropbox tersebut dimatikan terlebih dahulu. Hidupnya nanti-nanti saja menjelang keperluan.
Ini serius, karena bisa Anda coba sendiri, bakalan berpengaruh banget. Apalagi kalau aplikasi-aplikasi itu semua dihapus, silahkan Anda cek sendiri, baterai Anda bakalan hemat banget deh. Tentunya, sesuaikanlah dengan kebutuhan.

11. Nggak usah pakai Live Wallpaper

Live wallpaper itu merupakan satu hal yang paling jelas nggak pentingnya, namun paling jelas pula pengurasan daya baterainya, hehehe..

12. Gunakan Aplikasi Battery Saver

Nah, kabar baiknya, semua aktivitas penghematan baterai tersebut akan lebih mudah apabila Anda menggunakan aplikasi battery saver.
Malah sehemat yang saya tahu, ada aplikasi yang bisa menginformasikan ke Anda apa-apa saja yang menyebabkan baterai smartphone Anda cepat habis, dan memberitahukan solusinya. Malahan pun bisa lebih banyak daripada yang dipaparkan artikel ini.
Terus, aplikasi battery saver-nya namanya apa?
Kalau saya pribadi, suka pakai yang bawaan dari pabrik smartphone saya saja. Palingan kalau memang Anda bingung, bisa Anda lihat saja semuanya di Playstore, lalu perhatikan mana yang bintang review-nya paling banyak, dan yang paling bagus komentarnya.
Nah, begitulah kurang-lebih tipsnya agar baterai smartphone Android kita nggak cepat habis. Semoga bermanfaat yaa..

Sumber materi: detekno.com, dan heyriad.com.
Sumber gambar: Pixabay.com


Comments
0 Comments

No comments