UPDATE

Inilah 4 Penyebab Utama Kuota 4G Cepat Habis Yang Perlu Kamu Ketahui


Kenapa kuota 4g cepat habis 
Beberapa vendor juga menghadirkan berbagai pilihan smartphone 4G dengan harga yang cukup terjangkau sehingga layanan dari 4G LTE tersebut semakin cepat berkembang.
Dengan adanya 4G LTE ini, maka beberapa paket data yang ditawarkan operator juga berbeda beda dan yang menjadi masalah untuk para pengguna adalah kuota internet 4G sangat cepat habis.



Konsumen yang tadinya memakai 3G dan baru saja beralih ke 4G juga merasakan perbedaan kecepatan internet yang sangat drastis, akan tetapi dampak kuota cepat habis yang menjadi masalah baru. Proses transfer data jauh lebih cepat


Tidak seperti pada 3G, proses transfer data pada jaringan 4G LTE memang lebih cepat dari 3G yang disebabkan 4G LTE memakai frekwensi dan juga intervensi lebih rendah serta efektif.

Dengan kemampuan dalam memuat data lebih cepat tanpa loading inilah yang membuat pengguna sangat nyaman saat berselancar di dunia maya.

Memiliki kualitas video jauh lebih bagus


Kualitas dari video juga semakin baik sejak Youtube dan juga Netflix banyak digandrungi saat ini dan dengan memakai jariangan 4G, maka kualitas video akan jauh lebih tinggi dan membuat nyaman para penggunanya dan terjamin streaming tanpa buffering.
Kamu juga bisa setting kualitas video Youtube dan juga Netflix dengan cara manual pada resolusi 420p atau 540p sehingga akan lebih hemat kuota jika dibandingkan dengan resolusi 720p atau1080p.

Browsing jauh lebih lancar

Dengan menggunakan 4G, kamu juga akan mendapatkan kenyaman saat browsing dan bisa langsung berpindah situs tanpa perlu menunggu loading.

Banyak bonus kuota 4G

Supaya adaptasi 4G LTE bisa lebih cepat, beberapa operator juga memberikan bonus berupa kuota 4G yang cukup banyak dengan harga yang murah.
Dengan semakin banyak kuota dan juga layanan yang ngebut tersebut, maka tanpa disadari kamu yang memakai layanan 4G sering lupa waktu dan itu yang menyebabkan kuota 4G jadi lebih cepat habis.



Comments
0 Comments

No comments